Sistem Penjara Yang Diimplementasikan Pada Penjara Abashiri
Ada beberapa sistem penjara, jika ditilik dari perbedaan letak geografis, sistem manajemen, dan zamannya. Dua yang paling berpengaruh dalam sistem penjara kontemporer adalah Sistem Penjara Pennsylvania dan Sistem Penjara Auburn.
Penjara Abashiri yang terletak di Abashiri, Hokkaido, Jepang, menggunakan Sistem Penjara Pennsylvania, atau dikenal juga sebagai sistem pemisahan ketat.
Karakteristik
Pada tahun 1776, Konstitusi Pennsylvania menegaskan penggantian hukuman fisik dengan penahanan, yang secara langsung mengubah tatacara penjatuhan hukuman itu sendiri. Pada tahun 1892, penjara semacam itu didirikan di Philadelphia, Pennsylvania, dimana sel-selnya menyebar, menciptakan apa yang disebut sebagai “penahanan terpencil mutlak”. Penekanan pada penahanan terpencil ini berpusat pada serambi penjagaan utama, dimana deretan sel-sel penjara menyebar keluar dan masing-masing sel memiliki jalan yang menghubungkannya langsung dengan serambi penjagaan utama.
Keuntungan
Tahanan dipisahkan berdasarkan usia, jenis kelamin, dan tingkatan kejahatan yang dilakukannya; sehingga diyakini dapat mengurangi kemungkinan para penjahat saling berkomplot untuk meninggalkan sel mereka. Tujuan dari sistem ini adalah untuk menghindari interaksi antar-tahanan sehingga tahanan benar-benar memiliki waktu untuk introspeksi diri.
Kerugian
Tipe penjara seperti ini memakan lebih banyak tempat, juga minim pencahayaan dan ventilasi. Isolasi semacam ini juga dapat menyebabkan tekanan psikologis bagi para penjahat, yang cenderung menyebabkan masalah kepribadian atau psikosis, dan terbukti kurang bermanfaat bagi rehabilitasi tahanan.
Sumber: The Forgotten Corner -- Old Chiayi Prison
--
Percaya ato engga, ini adalah laporan karya tulis yang akan saya serahkan untuk studi tur di Forum Roleplay Shiroi Gakuin. Saya ambil tema ini soalnya nyambung ama karakter yang saya pake, yaitu mantan mata-mata kepolisian. *ketawa*
Tidak ada komentar:
Posting Komentar